Senin, 25 April 2011

Pembelajaran Komputer

Komputer menjadi program favorit anak-anak di SD MPU, pengenalan terhadap teknologi merupakan salah satu program mempersiapkan anak-anak dalam menghadapi dunia luar yang semakin melek teknologi.
Pembelajaran komputer terbukti memupuk kreatifitas siswa dalam berkarya...
Anak-anak bebas bereksplorasi dalam menyelesaikan tugas mandiri dari guru, dan menanamkan sikap kemandirian dalam menyelesaikan tugas tersebut.

Hari ini pelajaran komputer untuk kelas V, dibimbing oleh pak Harmana S.Pd. Materi yang diajarkan adalah Pembuatan Brosur Menggunakan Progran MS Word yang melibatkan proses impor data dari program Coreldraw.

Selama pembelajaran berlangsung, interaksi guru dan siswa menjadi media yang tepat dalam proses penanaman akhlakul karimah.Tercermin dari cara komunikasi dua arah siswa dengan gurunya, apakah sudah sesuai dengan adab berbicara yang dicontohkan uswah kita Rosulullah SAW? Guru mempunyai banyak kesempatan untuk mengamati akhlak keseharian siswa, sekaligus melakukan bimbingan melalui nasehat yang dikemas dengan intermeso atau gurauan yang isinya teguran secara halus untuk perilaku tidak terpuji yang kadang muncul di dalam ataupun di luar proses kegiatan belajar mengajar.

Karena pada dasarnya tanggung jawab guru tidak hanya transfer ilmu saja tapi juga dalam hal penanaman akhlak, pastinya apapun yang diperlukan sang anak dalam menghadapi masa depannya.

Bravo SD MPU, teteplah berproses dalam pengembangan karakter segenap komponen sekolah. Mulailah dari diri sendiri ...


Bunda Arum